Surabaya (Mnews.web.id) - Bukit Darmo Golf Surabaya menggelar turnamen untuk memperkenalkan Hole-Hole penuh tantangan yang dipersiapkan di hole 13 dan hole 18. Di dua hole tersebut, para Golfer bisa merasakan sensasi hole 13 yang semula par 4 menjadi par 3, dan hole 18 yang semula par 4 menjadi par 5.
![]() |
Foto/ Eko Suswantoro |
Mifto Hadi, General Manager Bukit Darmo Golf Surabaya, menjelaskan, turnamen yang merupakan monthly medal tersebut, mengangkat tema, "Black 13.18 Challenge".
"Alhamdulillah, pesertanya sebanyak 114 Golfer. Di antaranya 30% member, dan sisanya kita bagi menjadi beberapa divisi, yaitu senior, yunior dan ladies," terangnya.
Ditambahkan Mifto, dilibatkannya junior dalam turnamen, tidak terlepas dari keinginan untuk memfasilitasi mereka agar terbiasa dengan kegiatan-kegiatan turnamen.
![]() |
Mifto Hadi/Generasi Manager Bukit Darmo Golf Surabaya |
"Jadi, melalui turnamen ini, kami memfasilitasi adik-adik junior agar mereka terlatih tampil secara mental dalam ajang turnamen," imbuhnya.
Noval, salah seorang peserta, mengatakan, perubahan hole 18 dari par 4 ke par 5, menurutnya benar-benar membutuhkan perjuangan lebih.
"Apalagi tanjakannya, wah mantap pokoknya," paparnya.
Juga Baca: Golf Buddies Tournament, Menaklukkan Hole-Hole Pendek di Pakuwon Golf
Tak jauh beda juga dikemukakan oleh Gilang. Jarak yang lebih jauh menjadi tantangan tersendiri, sehingga membuatnya harus menjaga stamina.
"Sukses untuk Bukit Darmo Golf," tambahnya.
![]() |
Foto/Eko Suswantoro |
Tampil sebagai pemenang, Ladies Flight: Anabella Leimena (Out: 44/In: 41/Grs: 85), Junior Flight: Mutiara R Ladjoni (Out: 58/In: 55/Grs: 113), Senior Flight: Chaeruddin (Out: 39/In: 41/Grs: 80), Lukman Al (Out: 43/In: 41/Grs: 84/Hcp: 13/Flt: 71)🔵Eko
Tulis Komentar:
0 komentar: